Lab IPA Sebagai Sarana Meningkatkan Keaktifan Peserta Didik dalam Pembelajaran
IPA merupakan salah satu mata pelajaran yang diajarkan kepada peserta didik sejak tingkat pendidikan dasar dan akan berlanjut di tingkat pendidikan selanjutnya. IPA memiliki cakupan materi yang luas, sehingga mungkin terkadang peserta didik mengalami kesulitan untuk menguasainya. Namun tahukah kamu? Sebenarnya IPA itu pelajaran yang menyenangkan untuk dipelajari. Melalui pembelajaran IPA kita bisa lebih memahami tentang kehidupan, baik manusia, hewan, tumbuhan, lingkungan di sekitar kita, bahkan sampai unit kehidupan terkecil yang tidak tampak secara langsung oleh mata kita. SMP Al-Amin sudah menyediakan Lab IPA untuk mendukung kegiatan pembelajaran peserta didik. Lab IPA menjadi salah satu sarana untuk membelajarkan IPA dengan cara yang lebih menyenangkan. Di mana peserta didik tidak hanya mengerti teorinya saja, tetapi dapat menjadi lebih aktif dalam pembelajaran dengan melakukan berbagai kegiatan praktikum dengan dampingan dan bimbingan guru. Di dalam lab IPA juga ditunjang dengan berbagai media pembelajarannya, sehingga dapat lebih mendukung pembelajaran agar lebih aktif dan menyenangkan bagi peserta didik.